Tips Mudik Lebaran InsyaAllah perjalanan menyenangkan

Hari Raya akan segera tiba, tentunya banyak masyarakat yang mempersiapkan mudik lebaran.



Mudik lebaran, merupakan suatu aktifitas rutin yang biasa dilakukan para masyarakat Indonesia selama setahun sekali. Mudik lebaran biasanya digunakan oleh masyarakat yang merantau untuk pulang kembali ke kampungnya untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama keluarga. Moment ini merupakan kesempatan yang jarang untuk dilewatkan karena dapat berkumpul bersama secara lengkap sambil bermaaf-maafan dengan keluarga dan kerabat Anda di rumah. Dalam moment ini pun banyak digunakan sebagai kesempatan melakukan reuni dengan teman-teman masa sekolah dan kuliah.



Nah, bagi Anda yang ingin melakukan mudik lebaran dengan kendaraan pribadi, berikut ini adalah beberapa tips untuk Anda.



1. Berdoa



Biasakanlah untuk berdoa sebelum bepergian, apalagi saat hendak melakukan mudik lebaran. Karena pada moment ini kita mau tidak mau akan menghadapi kemacetan yang luar biasa dan juga ada dalam kondisi yang rawan kecelakaan. Ajaklah seluruh keluarga untuk berdoa bersama agar mendapatkan perlindungan dan keselamatan sepanjang perjalanan dan juga selamat sampai tujuan.



2. Tahan emosi, bersabar, dan tetap waspada



Pada saat dalam perjalanan, pastinya kita akan dirundung kemacetan yang menggila. Ditambah lagi, semuanya akan saling sikut, saling serobot dan ingin cepat-cepat sampai pada tujuan.



Saat menghadapi hal ini, berusahalah untuk sabar dan menahan emosi. Lebih baik cobalah untuk mengalah dan mengutamakan keselamatan Anda. Selain itu tetaplah waspada agar tidak celaka. Karena pada saat ini kita dihadapkan situasi yang rawan. Tentunya semua orang ingin selamat sampai tujuan bukan ;) ?



3. Siapkan uang recehan



Sebelum Anda melakukan perjalanan, sebaiknya persiapkanlah uang recehan untuk mebayar biaya parkir, biaya masuk jalan tol, dan berbagai kebutuhan lainnya. Persiapkanlah uang tersebut di tempat yang mudah untuk dijangkau oleh tangan Anda. Hal ini dinilai lebih efektif dan menghemat waktu. Hal ini juga bagus untuk menghindari menimbulkan kemacetan dan terhindar dari kemarahan pengendara lain bila Anda berhenti terlalu lama di tempat antrian.



4. Siapkan Bekal



Pada saat hendak berangkat, cobalah untuk membeli atau membuat bekal yang bisa dinikmati selama perjalanan. Anda pun lebih bisa berhemat dengan cara ini daripada membeli di tempat lain yang pasti lebih mahal daripada di area tempat tinggal Anda.



5. Persiapkan kondisi Kendaraan



Sebelum Anda melakukan perjalanan, lebih baik periapkanlah kondisi kendaraan Anda agar benar-benar prima. Cek kondisi oli, rem, lampu dan berbagai bagian kendaraan yang penting dan harus dibenahi. Hal ini penting dilakukan untuk membuat perjalanan Anda lebih aman dan nyaman nantinya.



6. Bawa Uang Secukupnya



Ketika Anda sedang melakukan perjalanan. Bawalah uang secukupnya saja untuk menghindari penodongan, pencopetan, dan perampokan. Bawa uang sekedarnya saja dan selebihnya simpan uang Anda pada ATM. Hal ini dinilai lebih aman dibandingkan Anda membawa sejumlah uang tunai selama perjalanan.



7. Jangan menumpuk barang



Upayakanlah untuk tidak menumpuk barang-barang Anda karena hal ini akan mengganggu keseimbangan kendaraan pribadi Anda. Lebih baik tidak usaha membawa barang-barang yang tidak penting seperti kasur, selimut, atau lainnya. Dan bawalah barang bawaan dan pakaian secukupnya saja. Bawalah pakaian yang nyaman dan tidak mudah kusut agar tidak repot saat memakainya nanti.



8. Jangan memaksakan diri



Ketika Anda merasa lelah dan mengantuk, lebih baik cobalah untuk berhenti dan tidak memaksakan diri untuk meneruskan perjalanan. Lebih baik carilah tempat singgah yang aman dan nyaman untuk singgah sejenak sampai Anda benar-benar kuat melakukan perjalanan kembali.

0 Response to "Tips Mudik Lebaran InsyaAllah perjalanan menyenangkan "

Post a Comment